Thursday, March 24, 2016

WORKSHOP BEDAH SOAL MATEMATIKA



MGMP Matematika SMP Kabupaten Ogan Ilir memprogramkan kegiatan Workshop Bedah Soal Matematika bagi guru-guru matematika se-Kabupaten Ogan Ilir. Program ini disetujui seluruh anggota MGMP yang hadir pada pertemuan pertama tahun 2016 yaitu hari Rabu, 23 Maret 2016. Pertemuan yang dilaksanakan di ruang Multistudy SMP Negeri 1 Tanjung Raja ini, dipilih dari 5 usulan program workshop, yaitu Workshop Bedah Soal Matematika, Workshop Kurikulum 2013, Workshop Pembelajaran Matematika, Workshop Pembelajaran Saintifik berbasis Lesson Study dan Workshop Modul Bahan Ajar.  Program workshop ini dilaksanakan sebanyak 6 kali pertemuan dengan masing-masing pertemuan selama 5 jam pelajaran, dimana 1 jam pelajaran dihitung 60 menit. Pertemuan dilaksanakan pada hari Rabu setiap dua minggu dimulai 23 Maret 2016 sampai 15 Juni2016.

Menurut Dina Renita, M.Pd., ketua MGMP Matematika SMP Kabupaten Ogan Ilir, tujuan workshop ini adalah untuk memberi bekal kepada guru-guru matematika anggota MGMP agar mampu memahami soal matematika dengan baik, meliputi soal-soal Ulangan Harian, Soal Ujian Sekolah, Soal Ujian Nasional, Soal Olimpiade Matematika, dan Soal Olimpiade Sain Guru Matematika.   Pada kegiatan ini semua guru anggota MGMP diminta membuat draft makalah tentang soal-soal matematika. Draft makalah ini akan dipaparkan dan didiskusikan dalam setiap pertemuan selama workshop. Draft makalah yang dibuat dapat berupa kajian non penelitian, kajian hasil penelitian, kajian berdasarkan pengalaman sebagai guru, dan opini guru tentang satu atau beberapa soal matematika. Sebagai contoh makalah tentang soal aljabar dalam Ujian Nasional, diuraikan bagaimana konsepnya, trik dan tips menyelesaikannya, kebermanfaatan dan dampaknya bagi siswa, bagaimana respon dan jawaban siswa, bagaimana mengajarkannya dan termasuk bila ada kritik membangun tentang soal tersebut. Contoh lain draft makalah tentang satu soal geometri pada OSN tingkat Kabupaten/Kota. Pada makalah ini dapat dijelaskan tingkat kesulitannya, keunikannya, trik dan tips menyelesaikannya termasuk semua alternatif penyelesaian yang mungkin, dan lain-lain ide yang menarik untuk dipaparkan. Guru anggota MGMP juga dapat menulis draft makalah tentang bagaimana menulis soal Matematika yang baik, bagaimana membuat soal matematika yang menumbuhkan minat siswa untuk berfikir logis dan kritis, dan lain-lain ide-ide segar seputar soal matematika.

Sebagai pembuka, pada pertemuan pertama ini para guru anggota MGMP mencoba mengupas beberapa soal untuk persiapan olimpiade matematika. Berikut beberapa soal yang dimaksud termasuk uraian hasil diskusi anggota MGMP.

Soal 1

Jika ukuran petak-petak pada gambar di bawah ini  1 cm x 1 cm , hitunglah luas bangun segi empat tersebut !


Berikut beberapa alternatif jawaban guru peserta MGMP:

1. Dengan menghitung banyak petak satuan dengan mengabaikan petak satuan yang kurang dari setengah dan menghitung satu petak yang utuh dan lebih dari setengah kemudian menjumlahkannya serta mengalikan hasilnya dengan 1 cm2 seperti gambar 2. berikut:


Gambar 2. Menghitung petak satuan

2. Dengan menghitung luas persegi panjang yang memuat bangun tersebut dengan cara mengurangkan luas bangun-bangun datar yang tidak ditutupi bangun tersbut dari luas persegi panjang, seperti gambar 3 berikut:












  1. Matematikawan August de Morgan menghabiskan seluruh usianya pada tahun 1800-an. Pada tahun terakhir dalam masa hidupnya dia mengatakan bahwa: “Dulu aku berusia x tahun pada tahun x2. Pada tahun berapakah ia dilahirkan?

  1. Hitunglah nilai dari  101 + 102 + 103 + 104 + .... + 200  !

  1.  





JAWABAN




0 comments:

Post a Comment

 

Copyright © MGMP MATEMATIKA SMP OGAN ILIR Design by O Pregador | Blogger Theme by Blogger Template de luxo | Powered by Blogger