Sunday, December 15, 2013

PENDAHULUAN


Sekapur Sirih


Berdasarkan SK Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ogan Ilir No: 420/102/SM/D.Dik OI/2013 tentang susunan pengurus Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Matematika SMP/MTs Kabupaten Ogan Ilir Periode 2012 – 2014 terjadi perubahan dikepengurusan MGMP Matematika SMP Kabupaten Ogan Ilir Gugus Indralaya. Kepengurusan tersebut terdiri dari ketua: Apri Susanti, S.Pd. dari SMPN 5 Indralaya Utara, Sekretaris: Zainab, M.Pd. dari SMPN 3 Pemulutan, dan Bendahara: Meri Yeni Ningsih, S.Pd. dari SMPN 2 Indralaya Selatan serta anggota yang berasal dari guru matematika SMP/MTs Sub rayon Indralaya.

Pada tanggal 31 Juli 2013, MGMP Matematika SMP Kabupaten Ogan Ilir Gugus Indralaya mengajukan bantuan dana Blockgrant ke P2TK Dikdas berdasarkan Surat Edaran Direktur P2TK Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor: 6391/C5.3/LL/2013 tanggal 3 Juli 2013 tentang Sosialisasi Dana Bantuan Langsung (Blockgrant) Peningkatan Karier PTK DikDas Melalui MGMP SMP. Bantuan dana tersebut cair pada tanggal 18 September 2013 sebesar Rp. 28.000.000,00 (dua puluh delapan juta rupiah). Sehingga kegiatan yang telah disusun dalam proposal dapat dilaksanakan dan dimulai pada tanggal 25 September 2013 bertempat di SMP Negeri 1 Indralaya.

Kegiatan yang dirancang dan akan dilakukan pada MGMP Matematika SMP Kabupaten Ogan Ilir Gugus Indralaya diharapkan dapat mengembangkan kemampuan tenaga kependidikan, PTK harus memiliki kompetensi, kualifikasi, dan professionalism, mengetahui tentang jabatan fungsional guru dan angka kreditnya, mengetahui pelaksanaan jabatan fungsional guru dan angka kreditnya, serta kurikulum 2013. (Zb2013)

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright © MGMP MATEMATIKA SMP OGAN ILIR Design by O Pregador | Blogger Theme by Blogger Template de luxo | Powered by Blogger